Scroll Top

Beberapa Jenis Jamu dari Tanaman Obat ini Lolos Ekspor! Apakah itu?

Pada zaman di mana teknologi dan ilmu pengetahuan belum berkembang pesat seperti saat ini, terutama perihal obat-obatan modern yang pastinya sulit untuk didapatkan atau bahkan masih belum ada, membuat orang-orang di zaman itu memanfaatkan kekayaan alam sekitar untuk membuat obat tradisional yang disebut sebagai jamu.

Seiring dengan berjalannya waktu, eksistensi dari keberadaan jamu yang banyak berasal dari tanaman obat ini tetap bertahan hingga sekarang, meskipun harus bersaing dengan obat-obatan modern yang cukup membludak. Jamu atau yang sekarang populer dengan sebutan herba dan herbal ini masih banyak dipilih masyarakat karena dianggap lebih aman. Bahkan jamu tidak hanya disukai oleh penduduk lokal saja, lho!

Meskipun ciri khas jamu kebanyakan akan terasa pahit, namun kita masih bisa menambahkan madu untuk memberikan rasa manis yang lebih sehat dibandingkan dengan penggunaan gula biasa. Selain menggunakan madu, ada juga beberapa yang ditambahkan anggur sebagai pengurang rasa pahit dan juga memberikan efek hangat pada tubuh.

Baca juga: 19 Manfaat Madu untuk Kesehatan yang Jadi Daya Tarik Ekspor 2022!

Ada banyak sekali jenis tanaman obat yang tersebar luas di Indonesia karena kekayaan alamnya yang melimpah. Dan dari jenis-jenis yang beragam itulah jamu Indonesia dibuat menggunakan bahan-bahan yang disesuaikan dengan kebutuhan penyembuhan tiap orang yang berbeda. Kira-kira apa sajakah jenis jamu Indonesia dan apa saja manfaatnya untuk tubuh?

Jenis-jenis Jamu Indonesia dan Manfaatnya untuk Tubuh

Jenis-jenis Jamu Indonesia dan Manfaatnya untuk Tubuh
Freepik/jigsawstocker

1. Jamu Uyup-uyup

Uyup-uyup memiliki nama lain yaitu jamu gepyokan. Untuk bisa menikmati khasiat yang diberikan oleh obat tradisional ini kita membutuhkan bahan-bahan untuk membuatnya. Adapun bahan-bahan yang digunakan berasal dari empon-empon yang terdiri temulawak, cowekan atau pegagan, jahe, kunyit, laos, kencur, luntas atau beluntas, simbukan, kunci, bangle, temu giring, lempuyang dan kunir.

Khasiat yang bisa didapatkan untuk kesehatan tubuh adalah sebagai berikut:

  • Meningkatkan produksi ASI
  • Mengurangi bau badan
  • Mengatasi rasa kembung
  • Menyegarkan tubuh

2. Jamu Pahitan atau Brotowali

Ada alasan mengapa obat tradisional ini dinamakan sebagai jamu pahitan. Bahan baku jamu ini terbuat dari daun sambiloto, asam jawa, brotowali, temulawak, hingga lempuyang ini berhasil menjadikannya sebagai obat tradisional dengan rasa yang paling pahit diantara jamu lainnya. Meskipun begitu, ramuan ini memiliki banyak sekali khasiat untuk tubuh, seperti:

  • Menambah nafsu makan
  • Anti alergi
  • Membersihkan jerawat dan bruntusan di wajah
  • Mengatasi pegal-pegal
  • Mencegah resiko diabetes
  • Menyembuhkan sakit gatal-gatal
  • Sebagai terapi cuci darah

3. Jamu Kunyit Asam

Bagi para perempuan yang selalu memiliki tamu bulanan, kunyit asam merupakan salah satu alternatif untuk meredakan nyeri haid jika seandainya anda tidak ingin mengkonsumsi obat kimia. Bahan-bahan untuk membuat ramuan kunyit asam ini terdiri dari kunyit, asam jawa, gula aren, air, dan sedikit garam. Namun ada beberapa diantara penjual jamu yang juga menambahkan air sirih saat ingin menyajikan kunyit asam.

Kunyit asam merupakan obat tradisional yang paling banyak dicari. Beberapa produsen bahkan melakukan inovasi dengan menyediakan ramuan tersebut dalam kemasan saset. Selain dikenal karena khasiatnya yang bisa meredakan nyeri haid, kunyit asam juga memiliki khasiat lainnya berupa:

  • Mendinginkan perut
  • Menyegarkan tubuh
  • Mencegah panas dalam
  • Memiliki antioksidan tinggi
  • Sebagai anti inflamasi dan anti kanker
  • Minuman pendamping diet
  • Mencerahkan kulit
  • Meremajakan sel-sel tubuh

4. Jamu Cabe Puyang

Ciri khas dari ramuan herbal ini ada pada rasa pedas dari cabai jamu dan rasa manis dari gula aren. Cabe puyang juga dikenal sebagai sebagai jamu pegal linu dikarenakan khasiat utamanya adalah untuk menghilangkan rasa pegal karena kelelahan ataupun sakit pada pinggang. Adapun manfaat lainnya berupa:

  • Menghilangkan rasa kesemutan pada tubuh
  • Untuk mengobati nyeri otot
  • Penambah darah untuk penderita anemia
  • Menambah nafsu makan
  • Meredakan demam

Jenis-jenis Obat Tradisional Indonesia dan Manfaatnya untuk Tubuh

5. Jamu Beras Kencur

Jika dibandingkan dengan jamu lainnya, beras kencur merupakan ramuan dengan rasa yang lebih manis. Bahan utama untuk membuat ramuan beras kencur terdiri dari beras dan kencur. Ya! Sesuai dengan namanya. Selain kedua bahan tersebut, masih ada bahan lainnya seperti jeruk nipis, gula kelapa, dan juga daun pandan. Obat tradisional ini juga cocok untuk dikonsumsi oleh segala usia karena memiliki rasa manis dan segar.

Dengan aktivitas antioksidannya yang tinggi, beras kencur diyakini memiliki manfaat bagi kesehatan tubuh. Beberapa diantaranya, yaitu:

  • Sebagai anti diabetes
  • Menghilangkan pegal linu
  • Untuk menurunkan berat badan
  • Meningkatkan stamina tubuh, dan
  • Menambah nafsu makan

6. Jamu Sinom

Sinom dalam Bahasa Jawa memiliki makna sirep tanpa nampa yang berarti diam tanpa meminta apa-apa. Rasa dari ramuan ini manis. Bahan utama untuk membuatnya terdiri daun sinom atau daun asam. Kedua bahan utama akan diolah bersama dengan bahan tambahan lainnya mulai dari temulawak, pala, gula pasir, gula merah, kunyit, kayu manis, dan kapulaga. Adapun khasiatnya yaitu:

  • Meredakan nyeri haid
  • Menambah nafsu makan
  • Mengatasi masalah keputihan
  • Membantu meremajakan kulit
  • Mencerahkan kulit
  • Mengatasi peradangan lambung atau maag

7. Jamu Kudu Laos

Percaya atau tidak jika buah mengkudu ternyata bisa dijadikan sebagai bahan utama pembuatan jamu? Ya! Jamu kudu laos adalah obat tradisional Indonesia yang menggunakan bahan utama berupa buah mengkudu dan laos atau nama lainnya adalah lengkuas. Beberapa khasiat yang bisa didapatkan dari ramuan ini yaitu:

  • Meningkatkan daya tahan tubuh
  • Menjaga kesehatan kulit
  • Mengatasi kembung
  • Meredakan demam
  • Mencegah penyakit kanker
  • Meredakan batuk dan sakit tenggorokan
  • Anti diabetes
  • Membantu memulihkan sel tubuh
  • Mendukung kesehatan otak
  • Memulihkan sel tubuh

8. Jamu Kunci Sirih

Kunci sirih termasuk ke dalam salah satu obat tradisional Indonesia yang direkomendasikan untuk perempuan. Bahan utamanya terdiri dari rimpang kunci dan daun sirih, lalu ditambah dengan bahan lain seperti asam jawa dan juga kunyit. Kebanyakan dari masyarakat umum percaya jika ramuan ini berkhasiat untuk:

  • Merapatkan bagian kewanitaan
  • Memperkuat gigi
  • Menghilangkan bau badan

Mengapa Obat Tradisional ini Dinamakan Sebagai Jamu?

Ada tidak yang sebelumnya bertanya-tanya mengenai dari mana asal-usul istilah jamu dijadikan sebagai nama untuk menyebut obat tradisional asal Indonesia? Jadi, jamu adalah adalah istilah yang berasal dari dua kata Bahasa Jawa , yaitu “Djampi” dan “Oesodo” yang bermakna obat, doa, dan juga berarti formula yang berbau magis.

Ramuan herbal ini muncul pertama kali di Indonesia pada zaman Kerajaan Mataram atau sekitar 1300 tahun lalu. Terbukti dari beberapa relief yang ada pada candi Borobudur dan dibuat oleh Kerajaan Hindu-Buddha di tahun 772 M. Relief tersebut menggambarkan tentang bagaimana kebiasaan meracik dan meminum jamu untuk menjaga kesehatan tubuh orang-orang yang mengkonsumsinya.

Ekspor Produk Jamu Indonesia kian Meningkat Setiap Tahunnya!

Produksi jamu atau obat tradisional Indonesia ini bisa bertahan hingga sekarang dikarenakan banyaknya tanaman obat yang tumbuh di Indonesia. Dilansir dari kemlu.go.id, ada sekitar 30.000 spesies dari 40.000 spesies tanaman obat dunia yang ada di Indonesia. Lalu, dikarenakan jamu Indonesia dibuat dengan menggunakan bahan-bahan alami dan telah diuji melalui teknologi terkini berimbas pada kualitasnya yang terjamin.

Dilansir dari data Badan Pusat Statistik milik Kemendag mencatat, jika jamu dan suplemen herbal Indonesia berhasil diekspor senilai US$1,3 juta ke Nigeria pada tahun 2020. Kemudian pada tahun 2021 ekspor jamu kembali mengalami peningkatan hingga mencapai nilai USD 41,5. Angka tersebut menunjukkan adanya peningkatan mencapai 10,96% jika dibandingkan dengan tahun 2019. Adapun daftar negara tujuan ekspor selain Nigeria yaitu Arab Saudi, Afrika Barat, Eropa, dan Amerika Serikat.

Bagi anda yang memiliki produk terkait dan ingin menjadi supplier dari produk-produk anda ke pasar global, kami selaku staff dari ATT Group bisa membantu anda untuk menjadi bagian dari supplier Indonesia yang sukses dengan mencarikan buyer yang potensial bagi bisnis anda!

Berkomitmen memberikan solusi satu atap untuk akselerasi UKM Indonesia menembus pasar internasional

Jenis dan Manfaat Rumput Laut yang Nilai Ekspornya Mencapai Rp253T

ATT Group sebagai partner dari Alibaba.com hadir untuk menjalin kolaborasi dengan UKM yang ingin menjual produknya ke pasar global melalui platform digital. Kami berkomitmen untuk menghadirkan solusi satu atap yang menjadi jawaban atas permasalahan yang dihadapi UKM Indonesia. Tunggu apa lagi? Klik gambar di atas untuk bergabung bersama kami!

Leave a comment