Scroll Top

Webinar Adalah Kunci Eskalasi Bisnis, Ini 5 Manfaatnya!

Dewasa ini kita sangat akrab dengan istilah webinar. Sebab, inilah salah satu media yang kerap digunakan untuk membagikan informasi dalam ruang diskusi. Apakah kamu sudah tidak asing dengan istilah webinar? Sudah pernah membahas seluk-beluknya secara lengkap? Jika belum, mari simak!

Pengertian Webinar Adalah…

Pengertian Webinar 
Sumber: Unsplash/lucas law

Mungkin kamu sering mengikuti acara ini tanpa mengetahui arti dari webinar itu sendiri. Webinar adalah kependekan dari web seminar atau kegiatan seminar yang dilakukan melalui internet. Sederhananya, ini adalah seminar yang digelar secara online.  

Pada umumnya, webinar dihadiri oleh orang-orang yang saling terhubung melalui aplikasi dengan bantuan internet. 

Perusahaan perlu memahami dengan baik apa itu webinar. Pasalnya, dengan memaksimalkan penggunaannya, kamu bisa mendapatkan fungsi dan manfaat tertentu untuk mengembangkan sebuah bisnis. 

Apa Fungsinya?

Apa Fungsinya?
Sumber: Unsplash/Christin Hume

Setelah mengetahui arti webinar, Anda perlu memahami fungsinya. Di antaranya: 

Sarana Bertukar Informasi 

Pada dasarnya, webinar adalah sarana untuk saling bertukar informasi. Umumnya, akan ada pembicara yang diundang. Pembicara adalah seseorang yang memiliki pengalaman, cerita, pengetahuan dalam bidang profesi tertentu sehingga kegiatan ini akan layak untuk diikuti.  

Selain itu, interaksi langsung serta fitur kolom chat yang biasa tersedia dalam aplikasi webinar dapat dimaksimalkan sebagai bentuk dari timbal balik. Jika melihat dari segi bisnis, fungsi ini bisa dimanfaatkan untuk pengambilan keputusan perusahaan.

Media Promosi 

Fungsi berikutnya adalah sebagai media promosi. Biasanya penyelenggara tidak hanya menyampaikan materi sesuai tema, tapi juga melakukan promosi merek atau produk yang dimilikinya. 

Branding  

Menyelenggarakan acara webinar adalah salah satu hal yang cukup penting dalam dunia bisnis. Sebuah perusahaan secara tidak langsung dapat menunjukkan branding kepada para peserta yang mengikuti kegiatan tersebut. 

Webinar Adalah Kegiatan yang Produktif, Ini 5 Manfaatnya!

Ada dua manfaat dari pemaksimalan seminar online ini, baik dari sisi peserta maupun penyelenggara. Berikut ulasannya:

Bagaimana dengan Manfaatnya?
Sumber: Unsplash/J. Kelly Brito

Bagi Peserta 

Di bawah ini beberapa manfaat yang didapatkan peserta ketika mengikuti sebuah acara webinar, di antaranya: 

  • Bisa Menyimak Sambil Bersantai 

Seminar online ini bisa kamu akses dari mana saja sesuai waktu yang ditentukan penyelenggara. Bahkan kamu dapat mendengarkannya sambil bersantai di rumah atau melakukan kegiatan lain. 

  • Pilihan Topik Luas 

Webinar yang diadakan secara gratis atau berbayar biasanya memiliki jangkauan topik yang sangat luas. Mulai dari topik yang populer hingga topik tertentu, semuanya dapat ditemukan dari berbagai penyelenggara. 

  • Informasi Penting dari Ahlinya 

Penyelenggara seringkali mengundang para profesional dan ahli di bidang masing-masing sebagai pembicara. Pembicara seminar online tentunya menguasai tema/topik tersebut, sehingga informasi yang diberikan sangat relevan dan valid. 

  • Sertifikat 

Biasanya, penyelenggaramemberikan fasilitas sertifikat kepada para peserta yang diberikan secara gratis. Sertifikat kepesertaan yang diperoleh tentunya dapat menjadi bahan untuk memperkuat resume, terutama bagi para lulusan baru. Bahkan sertifikat biasanya diberikan dalam bentuk elektronik, sehingga aman untuk disimpan tanpa khawatir hilang atau lenyap. 

  • Menambah Relasi 

Webinar adalah acara yang dihadiri oleh para peserta yang belum tentu saling mengenal satu sama lain. Sehingga memungkinkan Anda mendapatkan relasi baru melalui acara ini yang sesuai dengan minat dan ketertarikan. 

Bagi Penyelenggara 

Jika Anda adalah seorang penyelenggara yang ingin menjaring leads atau mempromosikan produk tertentu, ini adalah salah satu langkah tepat yang bisa Anda pilih. Apa manfaatnya? Cek di bawah ini! 

  • Awareness 

Mengundang peserta dapat dimanfaatkan sebagai ajang untuk mengenalkan bisnis Anda. Tipsnya, cari topik yang relevan dengan produk atau perusahaan Anda dan libatkan soft selling di dalamnya. 

  • Ajang Mendekatkan Pelanggan 

Seminar online adalah salah satu metode untuk mempererat hubungan dengan pelanggan. Kamu bisa mengajak pelanggan melalui “undangan khusus” yang dapat memberikan kesan bahwa perusahaan memiliki perhatian khusus terhadap pelanggannya. 

  • Menunjukkan Keunggulan Bisnis 

Selain membagikan materi yang bermanfaat, melalui seminar online Anda juga bisa membagikan informasi mengenai produk yang ditawarkan. 

Strateginya, Anda bisa memberikan materi yang meyakinkan kepada peserta terlebih dulu, kemudian lakukan soft-selling produk Anda di akhir acara. 

Jenis-Jenis Webinar 

Jenis-Jenis Webinar 
Sumber: Unsplash/Annie Spratt

Seorang bahasawan Indonesia, Ivan Lanin, sempat membaginya ke dalam dua jenis:  

  • Web Broadcast (webcast) atau siaran web adalah jenis webinar dengan jumlah hadirin yang besar. 
  • Video Conference atau telekonferensi (telekon) adalah webinar yang lebih terfokus kepada diskusi dan komunikasi antara peserta dan pembicara. 

Lebih lengkapnya lagi, berikut adalah jenis seminar online berdasarkan promosi perusahaan: 

Sales Webinar 

Ini adalah jenis yang sering digunakan oleh para pemasar untuk meningkatkan jumlah leads. Jenis ini biasanya hanya meminta peserta untuk mendaftarkan data diri dan e-mail di web yang disediakan. Sebagai gantinya, panitia akan memberikan akses serta materi atau modul yang nantinya akan dibutuhkan saat seminar berlangsung.

For-Profit Webinar 

Jenis ini bisa dikatakan sebagai webinar berbayar. Pasalnya, para peserta yang ingin mengikuti harus membayar terlebih dulu jika ingin mengikuti rangkaian acara. 

Namun, biasanya jenis yang berbayar seperti ini menghadirkan pembicara kenamaan yang sudah profesional, topik berkualitas, serta keuntungan lainnya sesuai dengan jumlah biaya yang dikeluarkan.

Webinar Series 

Ini disebut sebagai tipe webinar dengan topik paling mendalam. Karena dibagi menjadi lebih dari satu episode, topik yang dipilih tentunya dapat dijelaskan secara komprehensif. Selain itu, para peserta juga mendapat kesempatan lebih banyak jika ingin mengajukan pertanyaan yang mungkin bisa menjadi topik pada seri webinar selanjutnya. 

Apabila Anda adalah peserta, carilah pembahasan yang sesuai dengan minat dan pembicara yang memang ahli di bidangnya. Pastikan webinar tersebut dapat membantu meningkatkan pengetahuan Anda tentang suatu topik.  

Ikuti Instagram GeTI Incubator untuk mendapatkan informasi dan edukasi dalam meningkatkan keahlian SDM menjadi #GlobalEcommerceExpert! 

GeTI

GeTI Incubator, salah satu bagian dari ekosistem ExportHub.id (milik PT Usaha Dagang Indonesia), kerap mengadakan seminar online dengan membahas beragam topik yang mengundang narasumber profesional dan kompeten, yang diselenggarakan secara gratis! Biasanya, jadwal webinar GeTI Incubator bisa ditemui di laman Instagramnya.

Leave a comment